Anisa Eks Chibi Rilis Single “Menari Bersama Bintang”

shares

Anisa Rahma, mantan personel Cherrybelle  muncul lagi dalam industri musik, dengan lagunya yang berjudul "Menari Bersama Bintang". Single itu merupakan wujud langkah pertamanya sebagai penyanyi solo, selepas dari girlband Cherrybelle.

Anisa Eks Chibi Rilis Single “Menari Bersama Bintang”
Anisa mengaku mendapat tantangan dengan menyanyi sendiri, bukan dalam grup vokal.

"Nyanyinya di sini full aku semua, enggak kayak biasanya. Beban lebih berat, banyak tantangan baru," katanya di Hotel Sultan, Jakarta, akhir minggu lalu.

Anisa hadir tetap dengan musik up beat. Ia membantah bahwa musik dan tema lirik lagunya berdekatan dengan "Pergi Ke Bulan", yang dibawakan oleh Cherrybelle.

"Awal inspirasi diambil dari shooting sinetron dengan memerankan nama Bintang. Wah, boleh juga nih nama Bintang di dalam lagu. Kemarin FTV dua kali, memerankan nama Bintang juga. Sinetron yang akan tayang perannya Bintang juga," paparnya.

Untuk berkarier sebagai penyanyi solo, Anisa mengaku menjadi diri sendiri tanpa dibayang-bayangi girlband-nya dulu.


"Aku yang penting jadi diri sendiri aja. Masalah nanti gimana, aku serahin ke masyarakat," ucapnya.

0 comments:

Posting Komentar